Fasilitas yang didapat :
- Tanpa ikatan Dinas
- Tiket pesawat kelas ekonomi p.p Indonesia (Jakarta) – Jepang(Tokyo/Osaka)
- Full cover biaya pendidikan, full cover biaya pembuatan visa pelajar
- Tunjangan hidup sebesar ¥ 117.000 per bulan, yang diberikan setiap akhir bulan selama masa studi di Jepang (ada kemungkinan jumlah tunjangan akan mengalami perubahan)
- Beberapa universitas menyediakan asrama/ tempat tinggal (biaya dibayarkan dari tunjangan hidup yang diberikan). Untuk universitas yang tidak menyediakan asrama/ tempat tinggal, universitas dapat membantu mencarikan tempat tinggal jika dibutuhkan
Syarat-syarat pelamar :
- Mahasiswa yang masih aktif kuliah di program S1 salah satu perguruan tinggi di Indonesia, yang mempelajari bahasa, budaya dan sastra Jepang
- Usia di bawah 30 tahun pada tanggal 1 April tahun keberangkatan.
- Mahasiswa dari tingkat tiga atau semester 5 (lima) ke atas pada waktu melamar
- (pengecualian bagi mereka yang mempunyai kemampuan berbahasa Jepang yang baik dan direkomendasikan khusus oleh perguruan tinggi dan yang sudah belajar lebih dari satu tahun di perguruan tinggi pada tanggal 1 April 2017 boleh mendaftar, walaupun belum mencapai tingkat tiga).
- Direkomendasikan oleh universitas, berdasarkan seleksi internal di universitas masing-masing.
- Sehat jasmani dan rohani.
Dokumen yang diperlukan
(dokumen yang tidak lengkap dan yang tidak sesuai dengan ketentuan di bawah, tidak akan kami terima dan proses) :
- Surat pengantar dari Universitas yang berisi daftar siswa yang direkomendasikan oleh universitas.(surat dibuat dalam bahasa Jepang/Inggris)
- Formulir aplikasi, diisi dalam bahasa Jepang/Inggris. (Download WORD atau PDF).
- Pasfoto berwarna (harus ditempel pada setiap formulir, ukuran foto lihat / disesuaikan dengan ukuran kotak pada formulir aplikasi).
- Surat keterangan dari perguruan tinggi, yang menerangkan bahwa yang bersangkutan adalah mahasiswa dari perguruan tinggi tersebut. Harus dilengkapi dengan keterangan tempat dan tanggal lahir. (surat dibuat dalam bahasa Jepang/Inggris, satu surat untuk satu mahasiswa/i)
- Surat rekomendasi dari ketua jurusan atau pembimbing mengenai pribadi mahasiswa yang bersangkutan, dan harus diisi dalam bahasa Jepang/Inggris dalam form yang telah tersedia. (Download form surat rekomendasi di sini)
- Fotokopi transkrip nilai mulai semester satu sampai saat ini. (Dalam bahasa Inggris, dilegalisir / dicap basah dari Universitas)
- Fotokopi Sertifikat Nihongo Noryoku Shiken / JLPT, jika ada.
Cara Pelamaran :
- Pendaftaran : akan dibuka sekitar bulan November atau Desember 2017 mendatang.
- Pelamaran dilakukan secara kolektif oleh Universitas dan dengan rekomendasi dari Universitas yang bersangkutan, bukan perorangan.
- Formulir pendaftaran yang telah diisi beserta dokumen pelengkap, diserahkan langsung/dikirim ke : Bagian Pendidikan Kedutaan Besar Jepang, Jl. M. H. Thamrin 24 Jakarta 10350
- Dokumen yang telah diserahkan tidak dapat ditarik / diminta kembali, dengan alasan apapun.
Tahap Penyeleksian :
- Seleksi Berkas. Pengumuman hasil seleksi berkas akan ditampilkan di website Kedutaan Besar Jepang pada tanggal 27 Januari 2017.
- Bagi yang lulus seleksi berkas akan dipanggil untuk mengikuti seleksi ujian tertulis.
- Seleksi ujian tertulis adalah ujian bahasa Jepang. Diadakan serentak di Jakarta, Surabaya, Medan, Denpasar dan Makassar. (Jadwal seleksi ujian tertulis akan diumumkan pada saat pengumuman hasil seleksi berkas)
- Bagi yang lulus ujian tertulis akan dipanggil untuk mengikuti wawancara di Jakarta. (Jadwal ujian wawancara akan diumumkan pada saat pengumuman hasil seleksi ujian tertulis)
- Bagi yang lulus wawancara akan direkomendasikan ke Monbukagakusho
- Mereka yang lulus seleksi keseluruhan akhir di Monbukagakusho akan menjadi penerima beasiswa. Pengumuman final akan diumumkan pada bulan Agustus 2017.
Sumber: http://www.id.emb-japan.go.jp/sch_js.html